PANGKAS HAMBATAN TRANSPORTASI UNTUK PEMBANGUNAN REGIONAL ASEAN
(Nay Pyi Taw, 5/6/2014) ASEAN perlu mengurangi hambatan terhadap transportasi guna mendukung perdagangan antar regional, pertumbuhan ekonomi, mengurangi gap pembangunan di kawasan regional. Demikian ditekankan Menteri Transportasi Myanmar, HE U Nyan Htung Aung dalam sambutannya ketika membuka Pertemuan ASEAN STOM (Senior Transport Officials Meeting) ke-37 di Nay Pyi Taw, Myanmar, 3 - 5 Juni 2014. Selain itu, Menteri Transportasi Myanmar juga memberikan apresiasi terhadap kemajuan dan prestasi yang diraih oleh ASEAN STOM dalam menjalin kerjasama dengan negara China, Uni Eropa, Jepang, India dan Korea.
-
Biro Komunikasi dan Informasi Publik