(Bekasi, 11/12/13) Kualitas pendidikan dan kelengkapan Sekolah Tinggi Transportasi Darat (STTD) Kementrian Perhubungan di Bekasi, Jawa Barat memberikan daya tarik tersendiri bagi operator kereta Arab Saudi Metro Line.
Saat mengunjungi sekolah tinggi yang mengusung pendidikan transportasi darat dan perkeretaapian itu, decak kagum kerap disampaikan Direktur Utama Metro Line, Abdulaziz Abdullah.
"Ini adalah tempat yang kami maksud, dengan kelengkapannya yang luar biasa. Kami juga sangat senang melihat kedisplinan taruna/taruninya. Semoga kami bisa menempatkan staf-staf kami untuk bisa mengikuti pendidikan di sini (STTD)," ujar Abdulaziz di Bekasi, Selasa (10/12/2013).
Dengan antusias, Abdulaziz bersama rombongan yang didampingi Kasubdit Lalu Lintas Ditjen Perkeretaapian Kemenhub Totok Lukito menyimak penjelasan dari Pembantu Kepala STTD Suharto didampingi Lektor JA Barata.
Menurut Abdulaziz, untuk tahap pertama nanti, pihaknya akan mengirimkan lima manager Metro Line untuk mengikuti rangkaian pendidikan yang ditawarkan. Setelah itu diikuti secara bergantian oleh staf lainnya, sesuai dengan modul-modul yang tersedia.
Dengan mengirim stafnya untuk mengikuti training selama maksimal enam bulan. Setelahnya Abdulaziz akan melaporkan ke kementerian di Aran Saudi berikut dengan sertifikat dan nilai yang diperoleh selama belajar di Indonesia.
"Untuk pendidikan ini, kami akan mengirim sendiri," imbuh Abdulaziz.
Suharto mengaku bangga dengan respon yang disampaikan pihak Metro Line terhadap lembaga pendidikannya. Diakuinya, STTD memang mengutamakan kualiyas dan kesiapan taruna/taruni untuk masuk ke dunia kerja yang kompetitif.
"Kami siap mendidik siswa dari Metro Line untuk dibina menjadi profesional yang handal berkualitas," kata Suharto. (CHAN)