(Jakarta, 15/7/14) Kuota angkutan mudik gratis dengan kapal laut untuk sepeda motor dan penumpangnya akan ditambah. Hal itu seiring dengan respon dan animo masyarakat yang tinggi sehingga pada kapasitas dua kapal yang disiapkan Kementerian Perhubungan sudah ludes diburu.
Dirjen Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan Bobby R Mamahit mengemukakan, pihaknya akan menyegerakan pembukaan pendaftaran mudik gratis yang difasilitasi dua perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yakni Pelindo II dan Pelindo III menggunakan kapal TNI AL.
“Saat ini menurut laporan yang kami terima pendaftar sudah mencapai 600 orang dan 300 sepeda motor. Sementara kapasitas kapal sebanyak 1.000 unit sepeda motor dan 1.500 orang,” jelas Bobby di Jakarta, Selasa (15/7).
Sama seperti dua kapal sebelumnya, kapal TNI AL tersebut menurut Bobby akan diberangkatkan dari pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara menuju Tanjung Emas, Semarang, Jawa Tengah dengan jadwal keberangkatan dilaksanakan pada 25 Agustus 2014.
Bobby menambahkan, besarnya animo masyarakat yang mendaftar mudik gratis dengan kapal laut memberi bukti bahwa semakin meningkatnya tingkat kesadaran masyarakat untuk menyukseskan mudik lebaran yang lancar dan selamat.
“Dengan semakin tingginya animo masyarakat mudik gratis dengan kapal laut, dapat mengurangi beban jalan dan kepadatannya selama musim mudik lebaran,” imbuh Bobby.
Pada tahun 2012 menurut Bobby, jumlah pemudik gratis kapal laut dan sepeda motornya sebanyak 1.942 sepeda motor dan 3.934 orang penumpang. Pada 2013 meningkat menjadi 5.604 sepeda motor dan 11.169 penumpang.
“Prosentase realisasi mudik gratis sepeda motor dengan kapal laut tahun 2013 mengalami peningkatan hingga 188,56 persen untuk sepeda motor dan 183,9 persen untuk penumpang,” kata Bobby.
Sementara prediksi mudik gratis dengan kapal laut tahun ini diperkirakan sebanyak 6.000 sepeda motor atau meningkat 7,06 persen dibanding 2013 dan 12.000 orang atau meningkat 7,44 persen atau 831 orang.
“Jumlah ini belum termasuk prediksi penambahan kapal laut yang baru akan dibuka pendaftarannya,” ungkap Bobby. (CHA)