MENHUB: SEMUA MODA ANGKUTAN SIAP DUKUNG PELAKSANAAN ANGKUTAN LEBARAN
(Jakarta, 31/8/2010) Semua moda angkutan untuk mendukung pelaksanaan angkutan Lebaran 1431 H secara prinsip telah siap. Pemerintah telah mengupayakan segala kemampuan untuk memfasilitasi masyarakat yang akan melaksanakan mudik Lebaran ke kampung halaman. Pernyataan itu disampaikan Menteri Perhubungan Freddy Numberi usai berbuka puasa bersama jajaran Kemenhub, Komisi V DPR RI, dan BUMN perhubungan di kantornya, Selasa (31/8).
-
Biro Komunikasi dan Informasi Publik