19 Dec 2008
2684 View
(Jeddah, 19/12/08) Kekacauan jadwal pemulangan jemaah haji Indonesia di Bandara Internasional King Abdul Aziz (KAIA), Jeddah disebabkan karena Grup Bin Laden sebagai pengelola bandara sulit sekali diajak berkoordinasi untuk melaksanakan kesepakatan yang telah dibuat sebelumnya. Atase Perhubungan RI di Jeddah Bambang Sudaryono menjelaskan bahwa pihaknya sebetulnya jauh-jauh hari telah melakukan beragam upaya untuk mengantisipasi hal tersebut. Antara lain menggelar pertemuan intensif dengan pihak pemerintah Arab Saudi. Namun, menurutnya, beberapa langkah yang telah menjadi kesepakatan dalam pertemuan itu, tidak dapat diterapkan di lapangan secara maksimal.
-
Biro Komunikasi dan Informasi Publik