KA PENATARAN DAN KA PARAHYANGAN ANJLOG
(Puskompublik, Jakarta 15/06/07) Pada hari Jum’at 15 Juni 2007 pukul 10.55 WIB telah terjadi kecelakaan Kereta Api di Stasiun Gedangan antara Waru Sidoarjo Lintas Surabaya – Bangil. Kereta yang mengalami kecelakaan adalah KA Penataran yang anjlog 10 as, dan dari informasi terakhir yang diperoleh, rintangan jalan akibat kecelakaan tersebut akan selesai ditangani pada sekitar pukul 16.00 WIB. Sementara itu para penumpang KA Mutiara Timur (KA 98) yang mengalami hambatan akibat kecelakaan tersebut dialihkan (overstappen) menggunakan bus dari Stasiun Sidoarjo ke Stasiun Gubeng Surabaya
-
Biro Komunikasi dan Informasi Publik