(Jakarta, 8/2/2013) Hingga akhir April 2013 mendatang, sebanyak 80% calon penumpang penerbangan Batavia Air yang diputus pailit 30 Januari 2013 lalu diharapkan bisa diangkut oleh tiga maskapai pengganti.

Ketiga maskapai itu diantaranya Mandala Air, Citilink, dan Travel Ekspres yang selanjutnya akan menjadi rute penerbangan reguler mereka setelah dapat menyelesaikan sekitar 150ribu calon penumpang yang sudah memiliki tiket Batavia Air.
 
Direktur Angkutan Udara Diitjen Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan Djoko Murjatmodjo mengungkapkan, untuk mencegah kemungkinan adanya calon penumpang 'gelap' lantaran mengotak-atik tiket elektronik, maka seluruh calon penumpang Batavia Air harus membawa tiket.
 
"Calon penumpang harus membawa tiket asli dan akan dicocokkan dengan reservasi Batavia Air karena rata-rata sudah dibeli jauh-jauh hari sebelumnya," ujar Djoko dalam Acara Press background di Jakarta, Jumat (8/2).
 
Pemerintah ditambahkan Djoko berusaha agar semua calon penumpang eks Batavia Air dapat terangkut sehingga tidak ada penumpang yang dirugikan akibat pailit yang menimpa maskapai yang sudah beroperasi sejak 2002 itu.
 
Sementara kepada seluruh agen penjualan tiket penerbangan, menurut Djoko satu hari sebelum Batavia Air diputus pailit, pihaknya sebagai Pembina Agen telah menghimbau melalui Asosiasi yang diketuai Elly Hutabarat.
 
"Saya menghimbau melalui Ketua Asosiasi untuk tidak top up (menambah deposit) terlebih dahulu dan menghentikan sementara reservasi Batavia Air karena sedang mengalami masalah," imbuh Djoko.
 
Prediksi itu akhirnya menjadi informasi yang valid karena keesokan harinya, melalui Pengadilan Niaga Jakarta Pusat Batavia Air diputus Pailit karena terlibat piutang dengan perusahaan penyewaan pesawat. (CHAN)