(Jakarta, 27/3/2013) setelah minggu lalu menggelar diskusi rencana aksi terkait program rencana aksi keselamatan jalan, minggu ini Badan Litbang Kementerian (Balitbang) Perhubungan  akan menyelenggarakan  Roundtable Discussion  dan mengangkat  Tema “ Program Implementasi Rencana Aksi Peningkatan Keselamatan Penerbangan”. Acara akan diselenggarakan pada kamis (28/3/2013)  dibuka oleh Plt. Kepala Badan Litbang Perhubungan  L. Denny Siahaan,bertempat diruang rapat utama  kantor Badan Litbang.

Direncanakan akan hadir sebagai pembicara pada acara tersebut   Drs. Welly Pakan,  Peneliti Bidang Transportasi Udara, Badan Litbang Perhubungan dengan topik bahasan : “ Evaluasi Kecelakaan Penerbangan di Indonesia”.

Selain itu, dijadwalkan akan hadir pula sebagai   Pembicara, antara lain: Sekretaris  Jenderal Perhubungan Udara, dengan Topik Bahasan “ SDM dan Pengguna Jasa Angkutan Udara yang Berkeselamatan”; Direktur Navigasi Penerbangan Direktorat Jenderal Perhubungan Udara dengan topik bahasan “ Manajemen Keselamatan Penerbangan”; Direktur Bandar Udara , Direktorat Jendral Perhubungan UDra dengan topic bahasan “ Prasarana Penerbangan yang Berkeselamatan” dan Direktur Kelaikan Udara dan Pengoperasian  Pesawat Udara, Direktorat Jendral Perhubungan Udara , dengan topik bahasan “ Saran Penerbangan yang Berkeselamatan”.
 

Serta menghadirkan pembahas sebagai berikut: Direktur Utama Perum Lembaga Penyelenggaraan Pelayanan Navigasi Penerbangan Indonesia (Perum LPPNPI)”; Direktur Utama PT. Angkasa Pura II (Persero)”; Direktur Utama PT. Garuda Indonesia “; Ketua Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT)”; Ketua Indonesia Aircraft  Maintenance Shop Association (IAMSA) “; Ketua Indonesia Air Traffic Controller Association (IATCA); Ketua Federasi Pilot Indonesia.” dan akan bertindak selaku Moderator,  Ir. Nyoman Suwanda Santra, MBA, ( Kepala Pusat Litbang Perhubungan Udara).  (HST/YDS)