Menhub: Pemindahan GT Cikarang Utama Tingkatkan Kelancaran Arus Mudik
Jakarta - Antrian kendaraan khususnya pada musim mudik Lebaran kerap kali terjadi di Gerbang Tol (GT) Cikarang Utama (Cikarut) baik dari maupun ke arah Jakarta yang berimbas pada kemacetan panjang di ruas tol tersebut. Berkaca dari pengalaman tersebut, GT Cikarut nantinya akan ditutup dan dipindah ke dua titik yaitu di GT Cikampek Utama dan GT Kalihurip Utama. Demikian disampaikan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi saat meninjau GT Cikampek Utama dan GT Kalihurip Utama, Minggu (19/5).
-
Biro Komunikasi dan Informasi Publik